Pemenuhan sarana dan prasarana pembelajaran program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) FITK mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49 Tahun 2014 tanggal 9 Juni 2014 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi Pasal 30 yaitu standar sarana dan prasarana pembelajaran merupakan kriteria minimal tentang sarana dan prasarana sesuai dengan kebutuhan isi dan proses pembelajaran dalam rangka pemenuhan capaian pembelajaran lulusan yang diuraikan dalam poin-poin berikut:
- Standar prasarana pembelajaran sebagaimana dimaksud dalam pasal 30 terdiri atas:
Lahan
Ruang Kelas
Perpustakaan
Laboratorium/ Studio/bengkel kerja/unit produksi
Tempat olahraga
Ruang untuk berkesenian
Ruang unit kegiatan mahasiswa
Ruang pimpinan perguruan tinggi
Ruang dosen
Ruang tata usaha
Fasilitas umum
- Fasilitas umum antara lain: jalan, air, listrik, jaringan komunikasi suara dan data.
- Lahan yang dimaksud adalah lahan yang berada dalam lingkungan yang secara ekologis nyaman dan sehat untuk menunjang proses pembalajaran yang dimiliki oleh perguruan tinggi tersebut sejak didirikan.
- Berdasarkan pasal 34 bangunan perguruan tinggi harus memiliki standar kualitas minimal kelas A atau setara.
- Bangunan perguruan tinggi telah memenuhi persyaratan keselamatan, kesehatan kenyamanan dan keamanan serta dilengkapi dengan instalasi listrik yang berdaya mamadai dan instalasi baik limbah domestik maupun limbah khusus apabila diperlukan.
- Standar kualitas bangunan perguruan tinggi tersebut berdasarkan peraturan menteri yang menangani urusan pemerintahan di bidang pekerjaan umum.
- Pasal 35 Standar sarana pembelajaran sebagaimana dimaksud dalam pasal 30 terdiri dari:
Perabot
Peralatan pendidikan
Media pendidikan
Buku, buku elektronik dan repository
Sarana teknlogi informasi dan telekomunikasi
Instrumentasi eksperimen
Sarana olahraga
Sarana berkesenian
Sarana fasilitas umum
Bahan habis pakai dan
Sarana pemeliharaan, keselaman dan keamanan
Jumlah, jenis dan spesifikasi sarana ditetapkan berdasarkan rasio penggunanan sarana sesuai dengan karakteristik metode dan bentuk pembelajaran serta harus menjamin terselanggaranya proses pembelajaran dan pelayanan administrasi akademik
- Pasal 36 yaitu:
Perguruan tinggi harus menyediakan sarana dan prasarana yang dapat diakses bagi mahasiswa yang berkebutuhan khusus.
Sarana dan prasarana tersebut antara lain: pelabelan dengan tulisan braille dan informasi dalam bentuk suara, lerengan (ramp) untuk pengguna kursi roda, jalur pemandu (guiding blok) dijalan atau koridor di lingkungan kampus, peta/ denah kampus dalam bentuk peta atau denah timbul dan toilet atau kamar mandi untuk pengguna kursi roda.
- Fakultas diharapkan menyediakan akses internet yang memadai.
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan mempunyai 3 gedung berlantai 4 yang antara lain diperuntukkan bagi Prodi PGMI. Untuk kepentingan Prodi PGMI terdapat 10 ruang kelas, tiga ruang laboratorium microteaching, 1 ruang laboratorium komputer, 2 ruang pertemuan, 2 ruang munaqasyah (ujian skripsi), 1 ruang kantor PPL-KKN, 1 kantor Ketua dan Sekretaris Prodi, 1 kantor sekretariat Prodi, 1 ruang gudang, 1 ruang mushala Prodi, satu ruang jurnal mengajar, ruang teatrikal, ruang fotocopy dan Sistem Informasi Akademik.
Adapun gedung bersama yang digunakan oleh civitas akademika Prodi PGMI dan Prodi/Prodi lain di lingkungan UIN Raden Fatah terdiri dari: (a) Gedung PTIPD, (b) Gedung Lab. Terpadu, (c) Gedung Perpustakaan, (d) Gedung Pusat Bahasa, (e) Gedung Student Center, (f) Gedung Poliklinik, (g) Gedung Pusat Layanan Difabel, (h) Gedung LPM dan Lemlit, (i) Gedung Multipurpose, (j) Gedung Training Centre, (k) Gedung Club House, (l) Gedung Lab. Agama (masjid), (m) Gedung Koperasi Mahasiswa dan pusat pertokoan.
UIN Raden Fatah Palembang memiliki Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PUSTIPD) yang digunakan untuk memudahkan proses pembelajaran dan administrasi dengan basis online. Hal ini dapat dilihat dari fasilitas berikut.
Komputer yang terhubung dengan jaringan luas/internet
UIN Raden Fatah Palembang bekerjasama dengan Internet Service Provider (ISP) Lintas Artha, menyediakan bandwidh sebesar 450 MbpS yang terbagi menjadi 5 jalur berbeda. Oleh karena itu, seluruh perangkat komputer yang ada di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang dapat terhubung dengan internet dengan menggunakan jaringan intranet maupun internet, baik berupa Local Area Network (LAN), Metropolitan Area Network (MAN), dan Wide Area Network (WAN). Di samping itu, di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang telah tersedia acces wifi, sebanyak 150 point yang tersebar ke seluruh unit dan fakultas.
Software
Seluruh sistem operasi komputer menggunakan Windows dan sebagian Linux. Sistem operasi Windows digunakan untuk klien di semua user (unit dan fakultas) dan digunakan untuk server dengan Microsoft® Windows® Server yang berlisensi. Untuk menyimpan data yang besar, PUSTIPD menggunakan software Oracle yang berlisensi dan hingga kini terus digunakan di seluruh unit komputer yang tersebar di lingkungan fakultas.
e-learning
Untuk menunjang proses perkuliahan bagi mahasiswa dan dosen dengan memanfaatkan teknologi internet, PUSTIPD menyediakan sistem e-learning. Melalui sistem ini, dosen dapat meng-upload materi perkuliahan dan mahasiswa dapat men-download-nya dengan mudah. Selain untuk memudahkan pengaksesan materi, sistem ini juga dapat digunakan untuk konsultasi antara dosen dan mahasiswa yang sesuai dengan matakuliah yang ditempuh.
e-library
PUSTIPD juga menyediakan sistem layanan e-library yang beraneka ragam
Layanan katalog pustaka
Katalog perpustakaan online dapat diakses oleh semua sivitas akademika. Untuk mengaksesnya, mahasiswa menggunakan NIM (nomor induk mahasiswa) sebagai user name, dan pin registrasi sebagai password.
Layanan unduh pustaka
Untuk memudahkan pemilikan data berupa softfile yang dipublikasikan, PUSTIPD menyediakan sebuah sistem layanan digital library yang dapat diakses melalui situs http://diglib.radenfatah.ac.id. Untuk dapat mengaksesnya mahasiswa diminta membuat akun yang dapat ditanyakan pada jurusan masing-masing.
Email merupakan alat komunikasi yang cukup vital di dunia maya. Saat ini UIN Raden Fatah Palembang memiliki mail server hasil kerjasama dengan Google yang dikelola dan dipusatkan di PTIPD untuk menyediakan fasilitas email gratis bagi mahasiswa, dosen, dan karyawan. E-mail tersebut dapat diakses melalui alamat http://mail.uin@radenfatah.ac.id.
Selain itu pihak UIN Raden Fatah Palembang, melalui Pusat Komunikasi dan Sistem Informasi dan Data (PUSTIPD) telah memanfaatkan sistem informasi secara online yang berupa:
Akses Internet Gratis
Akses internet gratis dapat dipakai untuk menggali ilmu dan pengetahuan yang bertebaran di dunia maya. PUSTIPD berusaha menyaring informasi-informasi yang disajikan, supaya informasi yang bisa diakses lebih terarah dan benar-benar dimanfaatkan dalam kegiatan akademik. Fasilitas tersebut saat ini sudah mencakup di sebagian besar area kampus UIN Raden Fatah Palembang, yaitu: semua gedung fakultas, pascasarjana, perpustakaan, PBBA, PTIPD, Lab. Terpadu, Lab. Agama, Poliklinik, Student Center, Club House, Multipurpose dan Pusat Administrasi Umum (BAAK). Untuk mengakses internet gratis baik melalui kabel maupun wifi, mahasiswa, dosen, dan karyawan tidak perlu mendaftarkan diri, karena username dan password akan diberikan langsung oleh PUSTIPD. Untuk mahasiswa, password bisa dilihat di kuitansi bukti pembayaran SPP dari bank. Jadi, mahasiswa yang sudah melakukan pembayaran SPP, akan otomatis memiliki hak untuk menggunakan akses internet gratis di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang.
Sistem Manajemen Akun
Sistem manajemen akun ini digunakan untuk mengelola pengguna internet di UIN Raden Fatah Palembang.
Layanan Internet Gratis di Luar Lingkungan Kampus
UIN Raden Fatah Palembang memberikan fasilitas internet gratis di luar Lingkungan UIN Raden Fatah Palembang bagi dosen dan karyawan UIN Raden Fatah Palembang. Layanan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi dosen dan karyawan untuk melaksanakan tugas-tugas mereka di luar lingkungan kampus. Untuk mendapat fasilitas ini, dosen dan karyawan dapat melakukan pendaftaran di PUSTIPD.
Media online
Media online (a) E-Journal, (b) E-Book, (c) E-Repository, (d) E-Event, (e) E-Polling, (f) E-Quiz, (g) Sistem Layanan/Keluhan (SIKeluh), (h) Sistem Antrian, (i) Website.
Website-website yang dikembangkan oleh PUSTIPD meliputi website universitas, website fakultas/program pascasarjana, website jurusan/prodi. Selain itu PTIPD juga mengelola hosting untuk website unit-unit yang ada di UIN Raden Fatah Palembang, misalnya perpustakaan, PTIPD, laboratorium terpadu, dan PUSTIPD, serta website himpunan mahasiswa, contohnya HMPS di setiap fakultas.
Sistem penunjang
Ini merupakan sistem-sistem penunjang kegiatan akademikdi UIN Raden Fatah Palembang yang dikembangkan oleh PTIPD. Sistem-sistem tersebut antara lain:
Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)
Sistem Yudisium
Sistem Registrasi
Sistem Cetak Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
Sistem Cetak Kartu Alumni
Sistem Pembayaran
Sistem Informasi Akademik (SIMAK)
Sistem Informasi Akademik (SIMAK) dibangun dengan tujuan untuk memberikan layanan kepada mahasiswa dan pihak administrator di tiap fakultas dalam menyelenggarakan sistem administrasi akademik. Di dalamnya terdapat layanan pengisian KRS online, KHS online, penjadwalan, presensi, nilai mahasiswa, menilai dosen untuk kepentingan Indeks Kinerja Dosen (IKD), dan lain-lain. Layanan ini berbasis web agar lebih leluasa untuk dapat diakses melalui jaringan internet.
Sistem Informasi Akademik (SIMAK) dapat diakses secara online di alamat: http.simak.radenfatah.ac.id yang di dalamnya terdapat beberapa modul untuk masing-masing fakultas. Untuk masuk ke sistem ini pertama kali, mahasiswa memerlukan username dan password yang secara default menggunakan NIM untuk username dan PIN dari pembayaran registrasi untuk password untuk password.
Bagi tenaga pengajar, dengan Sistem Informasi Akademik (SIMAK) melalui http://akademik.radenfatah.ac.id dapat mengakses kepembimbingan akademik, jadwal kuliah, jadwal ujian, input presensi, input nilai ujian, dan mengakses Indeks Kinerja Dosen (IKD).
Selain itu, PTIPD juga sedang mengembangkan sistem informasi akademik lainnya, berupa:
Sistem Kuliah Kerja Nyata (KKN)
Sistem Skripsi/Munaqosyah
Sistem Indeks Kinerja Dosen dan Beban Kinerja Dosen
Sistem Beasiswa
Sistem Wisuda
Sistem Tracer Study/Alumni
Sistem Training dan Sertifikasi ICT
Sistem Training dan Sertifikasi Bahasa
Sistem Penelitian
Sistem Interkoneksi Perpustakaan
Sistem Laboratorium
Sistem Pelatihan Pengguna Perpustakaan
Tata Administrasi
Ini adalah Sistem Informasi Administrasi Umum yang dikembangkan oleh PUSTIPD untuk memudahkan kegiatan administrasi umum, yang terdiri dari:
Sistem Kepegawaian
Sistem Tata Persuratan
Sistem Manajemen Aset dan Ruangan
Sistem Perencanaan
Sistem Keuangan
Sistem Uang Kuliah Tunggal
Training ICT
Training ICT merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang sesuai amanat penjaminan mutu. Sebagai rangkaian pelaksanaan kegiatan training ICT untuk mahasiswa baru, PUSTIPD akan melakukan placement test terlebih dahulu untuk melihat kemampuan awal mahasiswa baru. Selanjutnya, semua mahasiswa baru diwajibkan untuk mengikuti pelaksanaan training ICT. Pendaftaran training ICT dilakukan secara online dengan jadwal disesuaikan oleh mahasiswa yang bersangkutan.
Sertifikasi ICT.
Ujian sertifikasi ICT diselenggarakan secara rutin bagi mahasiswa yang belum mendapatkan sertifikat ICT guna mendaftar ujian munaqosah.
Google Corner
Bekerjasama dengan Google, UIN Raden Fatah Palembang mengembangan webmail.
Sarana dan prasarana Prodi PGMI secara umum terintegrasi dengan sarana dan prasarana yang dimiliki Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan yang meliputi gedung dengan fasilitas untuk mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan, dan tamu. Suasana nyaman dan asri, dan dilengkapi dengan taman yang terawat dengan baik. Sarana pembelajaran dalam ruang kelas mengacu pada SOP Sarana dan Prasarana Perkuliahan. Sedangkan sarana pembelajaran di luar perkulihan dengan memanfaatkan lembaga pendidikan di sekolah dan madrasah melalui MoU antar lembaga. Sarana standar yang harus ada di ruang kelas adalah meja dan kursi dosen, kursi/meja mahasiswa, whiteboard, spidol boardmarker, dan LCD Proyektor. Di samping itu, dosen dan mahasiswa dapat menggunakan hotspot pada setiap ruangan.
Sedangkan sarana pembelajaran di luar ruang kuliah, mahasiswa dapat mengakses pusat bahasa dan budaya untuk mengembangkan Bahasa Arab dan Bahasa Inggris. Selanjutnya untuk mengembangkan informasi dan teknologi mahasiswa dapat memanfaatkan laboratorium pusat komputer di PTIPD. Perpustakaan Prodi PGMI dikelola secara terpusat di Perpustakaan Universitas dengan menyediakan berbagai fasilitas yang lengkap.
Untuk menciptakan interaksi akademik sivitas akademika, Prodi PGMI mempunyai jurnal. Penelitian pada tingkat fakultas juga telah diikuti oleh beberapa dosen prodi, demikian juga penelitian yang dilakukan beberapa dosen prodi dengan dana universitas. Fasilitas kelas yang cukup memadai, memungkinkan terjadinya interaksi antara civitas akademika. Majalah dinding yang terpampang di luar sekretariat prodi juga digunakan oleh mahasiswa sebagai wahana terciptanya suasana akademik di Prodi PGMI.